Savefilm21.com | Download streaming Film The Great Hack (2019) Subtitle Indonesia – Siapa yang pernah melihat iklan yang meyakinkanmu bahwa mikrofonmu mendengarkan percakapanmu?.
Era digital membuat kita akrab dengan hal seperti media sosial, kartu kredit, penelusuran internet dan lainnya. Pengunaannya pun beragam, mulai dari hanya bersenang-senang, berbisnis sampai misi yang lebih besar, misal kampanye.
Tapi sadarkah kita, bahwa setiap interaksi di dunia maya, gesekan transaksi kartu kredit, penelusuran website, lokasi, tombol likes, bisa dikumpulkan dan dianalisis secara real time? The Great Hack bercerita soal skandal perusahaan Cambridge Analytica yang diduga berperan besar dalam kampanye presiden Donald Trump di Amerika Serikat dan Brexit di Inggris.
Cambridge Analytica mengklaim memiliki lima ribu data untuk setiap pemilih di Amerika. Melansir Politico, pihak yang pertama kali membongkar kasus Cambridge Analytica yaitu The New York Time dan The Observer.
